Selain dapat membantu menurunkan berat badan, melakukan diet secara sehat juga dapat memberikan dampak baik bagi kesehatan tubuh. Salah satu cara untuk melakukan diet sehat ialah dengan mengatur pola makan dengan baik.
Kamu tidak perlu langsung melakukan diet esktrem. Hal itu justru akan membuat kamu mengalami stres dan tidak melakukannya dengan konsisten. Bahkan bisa berujung makan lebih banyak yang kemudian menyebabkan kelebihan berat badan.
Sebagai langkah awal, kamu perlu memperhatikan apa saja yang akan dikonsumsi dan mengatur pola makan dengan sebaik mungkin. Hal ini sebenarnya mudah, namun perlu konsistensi dan juga disiplin yang tinggi untuk mencapai target yang diinginkan.
Berikut beberapa tips dan cara untuk mengatur pola makan yang bisa kamu terapkan sehari-hari:
    1.   Waktu Makan Teratur
Pola makan sehari-hari umumnya terbagi ke dalam beberapa waktu sebagai berikut: sarapan, makan siang, makan malam, dan camilan. Buatlah jadwal untuk waktu makan kamu agar lebih teratur setiap harinya.
Jangan sampai melewatkan waktu makan, karena dengan hal itu biasanya justru akan membuat kamu lebih mudah lapar dan gula darah menjadi tidak stabil sehingga kurang baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Selain itu, hindari jarak waktu yang terlalu panjang antar waktu makan. Hal itu dapat memicu kemungkinan kamu merasa cepat lapar dan makan dengan jumlah yang lebih banyak.
2.   Sarapan Sehat
Sarapan pagi sangatlah penting untuk meningkatkan semangat ketika beraktivitas di pagi hari. Berbagai penelitian membuktikan bahwa kebiasaan tidak sarapan dapat meningkatkan risiko kegemukan, karena tubuh akan cenderung mengkonsumsi lebih banyak makanan dan minuman pada saat siang hari.
Selain itu, disarankan pula bahwa sarapan yang sehat sebaiknya mampu memenuhi sekitar 25—30% AKG. Sarapan yang baik dapat diraih dengan kombinasi beberapa kelompok pangan, terutama memperbanyak proporsi sayuran dan buah-buahan sebagai sumber vitamin, mineral, dan serat.
Kamu dapat memulai sarapan di antara jam 7 hingga jam 9 pagi. Jadi meskipun kamu sedang menurunkan berat badan, jangan sampai melewatkan waktu sarapan pagi.
3.   Makan Siang Penuh Gizi
Kebutuhan asupan gizi saat makan siang biasanya berkisar antara 25-30% AKG. juga perlu diingat bahwa kamu tetap harus mengkonsumsi makan siang yang sehat meskipun memiliki kegiatan yang padat. Juga sertakan sayur dan buah dalam porsi makan siangmu.
Pengolahan makanan agar lebih sehat pun bisa dilakukan dengan cara merebus, memanggang, atau mengukus. Untuk menu makan siang yang efektif bagi tubuh dan dietmu, kamu dapat memilih bahan pangan yang tinggi protein, vitamin, mineral, dan serat, namun yang rendah lemak dan energi.
Â
4.   Makan Malam Sebelum Jam 6 Sore
Asupan gizi untuk makan malam sebaiknya berkisar antara 25-30% AKG. Jika kamu menghindari makan yang terlalu malam, makan malam bisa dilakukan sebelum jam 6 sore agar tidak terlalu berdekatan dengan waktu tidur malam. Makan malam yang sehat bisa didapat dengan mengurangi pangan karbohidrat dan lauk pauk yang berlemak.
5.   Pilih Makanan yang Tinggi Serat dan Protein
Jenis serat kental akan membantumu dalam menurunkan berat badan dengan cara meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi asupan makanan atau ngemil.
Jenis serat ini biasanya ditemukan pada makanan nabati seperti oat,kacang-kacangan, dan asparagus. Oleh karenanya jika kamu sedang melakukan diet, aturlah menu makanan sehat yang tinggi serat agar tidak mudah merasa lapar.
6.   Bahan Pangan Sehat
Memilih bahan pangan yang tinggi vitamin, serat, mineral dan protein, namun rendah energi dan lemak, dapat menjadi pilihan bahan pangan untuk menu diet sehat sehari-hari. Kamu juga dapat menggunakan alternatif sumber karbohidrat seperti kentang, oat, beras merah, atau ubi.
Untuk yang bersumber dari hewani, dapat berupa ikan, putih telur atau daging ayam tanpa kulit. Sementara itu, memperbanyak konsumsi sayur dan buah juga sangat baik, terutama sebelum waktu makan utama maupun sebagai camilan.
7.   Pengolahan Makanan yang Sehat
Metode pengolahan makanan juga dapat menentukan keberhasilan diet yang kamu lakukan. Baiknya, metode pengolahan yang kamu lakukan adalah dengan cara mengukus, memanggang atau merebus.
Metode itu adalah pilihan yang tepat dibandingkan dengan menggoreng. Kamu perlu menghindari proses menggoreng untuk menghindari lemak yang berlebih dan mendukung program diet yang kamu lakukan.
Â
Di MadeGood, kamu bisa mendapatkan berbagai makanan yang sehat dan aman untuk program diet kamu yang kamu jalankan. Pilihan makanan di MadeGood beragam, kamu hanya tinggal menyesuaikan dengan kebutuhanmu sehari-hari.
(Kamu bisa langsung pilih makanan untuk program diet sehat kamu di toko kami dengan klik logo diatas ^^)